Seorang eksekutif Mazda, seperti dilansir laman Worldcarfans, Senin (16/11/2015) menjelaskan, di 2017 mesin rotary yang dikembangkan Mazda menginjak usia 50 tahun. Diperayaan ulang tahun emas tersebut, menurut Mazda, momen tepat untuk meluncurkan RX-Vision.
Mesin rotary di mobil sport itu nantinya akan dikombinasikan dengan teknologi Skyactiv-R dan bermesin depan, berpenggerak roda belakang (rear wheel-drive) serta dibalut desain Kodo, bahasa desain terkini Mazda. Saat ini, produsen otomotif asal Jepang itu sedang melakukan pengujian.
Mengenai mesin rotary, Mazda pertama kali menjualnya pada 1967 silam. Sudah banyak penghargaan yang dikantongi Mazda melalui mesin rotary, salah satunya di balapan 24 jam di Le Mans.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.