Orang seperti ini biasanya memiliki energi berlebihan, super aktif, kurang fokus, dan memiliki kecerdasan emosional rendah. Tak hanya itu, mereka kerap kurang bertanggung jawab kepada diri sendiri maupun orang lain.
Orang-orang seperti itu bisa jadi mengidap hipomania dan bertabiat narsis. Lebih jauh, mereka tipe-tipe orang yang cenderung mengulang kesalahan di masa lampau.
Bayangkan, berapa kali Anda berpapasan dengan pengendara seperti itu setiap harinya? Keruwetan jalan memang sering memicu stress dan menimbulkan bermacam kebiasaan negatif. Karena itu, mawas diri adalah kunci keselamatan.
Namun demikian, seringkali sikap berhati-hati saja tak cukup memberi jaminan. Ada kalanya mobil tergores akibat kelalaian pengemudi lain. Karena itu, kendaraan juga harus dilengkapi asuransi sesuai kebutuhan agar tetap "cantik" dan prima.
Pilihlah asuransi "comprehensive" dengan perluasan pertanggungan sesuai kebutuhan. Ini penting untuk mengantisipasi kondisi tak terduga semisal banjir, gempa bumi dan sejenisnya. Juga pertanggungan pihak ketiga jika terjadi kecelakaan tak terduga yang menimbulkan korban.
Ada baiknya, jika butuh informasi lebih lengkap, Anda berkonsultasi langsung ke agen asuransi terdekat. Luangkan waktu di akhir pekan. Tak perlu khawatir. Beberapa asuransi sudah membuka cabang di mal untuk memudahkan akses. Salah satunya, Garda Oto telah membuka 14 Garda Center di mall-mall di beberapa kota besar Indonesia, yaitu Jakarta, Depok, Medan, Solo, Cikarang, Tangerang, dan Surabaya.
Namun, jika penasaran ingin lebih dulu menjajal layanan Garda Oto, Anda cukup berbelanja di 13 mall rekanan Garda Oto atau Hero Supermarket, Electronic City, dan Shell. Lalu, setelah mencapai jumlah tertentu, tukarkan struk belanja Anda untuk mendapatkan Garda Oto Experience Card (GOXC). (Baca di: Asuransi Astra Gelar Garda Oto Holiday Campaign )
Dengan melakukan aktivasi kartu GOXC, Anda bisa mencicipi satu kali layanan 24 jam Garda Siaga tanpa dipungut biaya hingga 31 Juli 2015 nanti.
Nah, hati-hati berkendara dan jangan tiru adegan aksi mobil seperti di film-film ya!
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.