Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konsep SUV Baru Honda yang Bikin Penasaran

Kompas.com - 31/03/2015, 17:25 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Sumber Honda

Shanghai, KompasOtomotif - Honda akan membuka selubung model konsep SUV terbaru di China saat Shanghai Auto Show 2015 dibuka pada 20 April hingga 29 April. Pengembangannya dilakukan khusus untuk China, hasil kerja sama dengan Honda Motor China Invesment, Guangqi Honda Automobile, dan Dongfeng Honda Automobile.

Satu gambar teaser sudah dirilis, meski begitu tidak ada detail yang dibeberkan. Penampakannya memperlihatkan gril tebal yang membentang dan menyatu dengan bingkai lampu depan. Pencahayaan kemungkinan dibantu sinar LED dari lampu depan.

Rancangan atap melandai di bagian belakang, mengingatkan pada desain crossover HR-V dan CR-V. Dari garis eksterior, fender menyatu dengan sisi bodi untuk menguatkan rasa SUV. Meski bisa diterka, masih sulit mengidentifikasikan kelas SUV ini.

SUV terbaru ini mirip dengan konsep MPV M yang pernah melantai di Shanghai Auto Show 2013 lalu. Sampai sekarang Honda hanya menebar rasa penasaran, jawabannya akan datang seiring jadwal kelahirannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau