Dari laporan penjualan yang dikeluarkan induk perusahaan, Audi Ducati berhasil mendongkrak penjualan di Amerika Serikat, Inggris, dan sejumlah negara di Asia. Penjualan model andalan, Hypermotard dan Multistrada turun, tapi justru bisa bergantung pada model telanjang (naked) dan genre sport, yang disumbang Monster 821, 1200, dan Superleggera 1199 yang eksklusif.
Ducati berhasil mengumpulkan keuntungan 370 juta euro (Rp 5,8 triliun), turun dibanding sebelumnya 378 juta euro (Rp 5,9 triliun). Pendapatan operasional juga mengalami hal sama, menciut menjadi 41 juta euro (Rp 646,9 miliar) dari sebelumnya 57 juta euro (Rp 899,4 miliar).
Segmen I/2014 I/2013 Perubahan (%)
"Naked" (Diavel, Monster and Streetfighter) 13.734 13.048 5,3
Dual/Hyper (Hypermotard and Multistrada) 7.016 7.997 -12,3
Sport (1199, 848, dll) 5.990 4.937 21,3
Total 26.740 25.982 2,9