Toronto, KompasOtomotif – Jika Anda mendengar mobil lansiran 1980-an dengan ”km rendah”, mungkin masih masuk akal. Tapi ketika ditemukan Honda Civic generasi ke-3 lansiran 1985 (di Indonesia disebut Civic ”Wonder”) hatchback yang dijual dalam keadaan 0 km, apakah Anda lantas percaya?
Bisa iya bisa tidak. Yang jelas, mobil yang masih mulus itu terpampang dalam situs lelang Kijiji, salah satu situs yang terafiliasi dengan eBay dari Kanada. Menariknya, selain belum pernah dipakai sama sekali, mobil juga merupakan Civic produksi yang ke-500.000 di dunia (berdasarkan stiker pada bodi dan kap mesin).
Bagaimana bisa mobil teronggok selama 29 tahun tanpa menggelinding? Cerita dari sang penjual, mobil ini adalah unit pamer yang berada di salah satu showroom Honda di Kanada. Ketika ruang pamer didekorasi ulang, tidak ada tempat buatnya dan disimpan di tempat lain.
Hanya dalam tiga hari, Civic ”Wonder” tersebut tak lagi nongol di situs. Entah sudah laku atau karena hal lain, yang jelas dengan harga 7.200 dollar AS (Rp 85 juta), kondisi mint dan tanpa cacat, mobil ini sangat murah untuk diboyong ke garasi, terutama bagi para kolektor.
Meski demikian, harga semurah itu juga menimbulkan tanda tanya. Dengan kondisi yang sangat segar dan langka, kenapa tidak dijual lebih mahal? Rekayasakah? Tidak ada data untuk menjawab pertanyaan ini. Tapi jika dilihat dari mulus dan rapinya interior, serta bersihnya sektor mesin, bisa jadi mobil yang masih ”perawan” ini benar adanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.