Pengiriman perdana Fuso dilakukan dari Pelabuhan Chennai. Truk berdaya tampung 10-26 ton ini notabene sama dengan truk BharatBenz yang dipasarkan di India, bedanya praktis di emblem saja.
Di Indonesia, Mitsubishi merupakan penguasa pasar kendaraan komersial, terutama truk kategori II (light truk) dengan pangsa 45,5 persen. Di sisi lain, Mitsubishi Fuso secara global sudah berhasil menjual 280.000 unit truk, mulai kategori II dan III.
Di Indonesia, distribusi Fuso dipegang oleh PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), di mana komposisi saham Mitsubishi FUSO Trucks adn Bus Corporation (MFTBC) 18 persen.
KompasOtomotif sudah mencoba mengonfirmasi Rizwan Alamsjah, Direktur Pemasaran Eksekutif KTB menyangkut impor ini. Tapi, sampai berita ini dikeluarkan masih belum ada komentar yang disampaikan.