Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota Indonesia Pertahankan Ekspor dari Desakan Thailand

Kompas.com - 19/06/2014, 16:26 WIB
Agung Kurniawan

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) berusaha mempertahankan kinerja ekspor dari desakan Thailand. Merosotnya pasar domestik Negeri Seribu Pagoda membuat Toyota Thailand meminta jatah ekspor diperbesar, salah satunya meminta jatah ekspor dari Indonesia.

Turmudi Sujiargiono, Executive General Manager Sunter Plant TMMIN, mengatakan, Toyota Motor Corporation biasa "mengadu" negara basis produksi supaya bersaing sehat meningkatkan kinerja masing-masing pabrik. Dalam hal ini, Turmudi mengaku pimpinan perusahaan (Masahiro Nonami) terus mendorong kinerja timnya supaya tampil prima.

"Kualitas produksi harus kita jaga, misalnya soal keselamatan di mana pabrik harus bisa mempertahankan 'zero accident', menjaga kualitas yang prima, efisiensi produksi, dan ujungnya ongkos produksi yang lebih ekonomis," beber Turmudi, di Jakarta Pusat, Kamis (19/6/2014).

Selama Toyota Indonesia tetap bisa mempertahankan kinerja produksi yang prima, maka tidak akan menciptakan alasan bagi TMC untuk mengalihkan ekspor dari Indonesia ke Thailand. Indonesia selama ini masih dibayang-bayangi Thailand, sebagai basis produksi utama Toyota di Asia Tenggara. Meskipun, saat ini Indonesia sudah dipercaya sebagai basis ekspor beberapa produk andalan, seperti Innova, Fortuner, Vios, dan Yaris.

Di sisi lain, kapasitas produksi Toyota Thailand saat ini mencapai 800.000 unit masih jauh di atas Indonesia yang cuma 250.000 unit. Artinya, dengan kondisi pasar domestik Thailand yang lagi menurun, perlu menggenjot ekspor agar kapasitas prosuksi tetap terjaga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau