Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompetisi "Yaris Show Off 2011" Diresmikan

Kompas.com - 30/07/2011, 14:16 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Setelah empat tahun bergulir, PT Toyota Astra Motor kembali menggelar kontes modifikasi "Yaris Show Off" dengan tema "Custom and Creative in Style". Acara ini digelar di 10 kota, yakni Medan, Pekanbaru, Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Makassar, dan Manado.

Dari 10 kota dibagi penilaiannya dalam wilayah barat (Medan, Pekanbaru, Jakarta, Bandung, dan Semarang) dan timur (Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Makassar, dan Manado). Dalam kompetisi kali ini, Toyota menyediakan hadiah total Rp 1,2 miliar, termasuk 1 mobil Yaris dan paket jalan-jalan ke kontes modifikasi di "Tokyo Auto Saloon 2012".

 

"Pertama kali kami buat 'Yaris Show Off' masih kecil. Namun, tiap tahun selalu bertambah besar dan kali ini kami harap bisa meningkat terus," kata Direktur PT TAM Johnny Darmawan di IIMS, Kamayoran, Sabtu (30/7/2011).

Tahun lalu, jumlah peserta "Yaris Show Off" tercatat 127 unit. Tahun ini, Toyota menargetkan minimal bisa 200 peserta. Perkembangannya, kompetisi dibagi dalam dua kelas utama, yaitu Free for All (profesional) dan Rising Star (kelas pemula).

"Dalam kontes kali ini, diambil dua wakil dari timur dan dua dari barat untuk bertemu di final. Dengan adanya kelas baru (Rising Star), mudah-mudahan jumlah peserta bisa terpenuhi," harap Anton Jimmy Suardi, Marketing Communication Manager TAM.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
    atau