Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kerja Cepat, Toyota Sudah Perbaiki 3 Juta Unit

Kompas.com - 06/05/2010, 09:53 WIB

AMERIKA, KOMPAS.com — Aksi pemanggilan kembali untuk perbaikan (recall) yang dilakukan Toyota awal tahun ini mulai menunjukkan hasil. Dari sekitar 5,4 juta unit yang di-recall di Amerika, sudah 3 juta mobil diperbaiki.

Dari jumlah tersebut, 1,6 juta unit terkait masalah pedal gas yang "lengket", 1,5 juta unit karena karpet bermasalah, dan 115.000 unit lainnya merupakan peningkatan kemampuan (upgrades) untuk sistem antilock brake systems (ABS) pada beberapa model Prius dan Lexus keluaran tahun 2010.

"Jaringan Toyota dan Lexus terus membuat catatan kemajuan dalam melayani pelanggan yang datang karena recall. Pengerjaan dilakukan secepat mungkin dan kami sangat berterima kasih akan upaya kerja keras para dealer," ujar Steve St Angelo, Toyota Chief Quality Officer-Amerika Utara, seperti dilansir Autoevolution, Rabu (5/5/2010).

Angelo menjelaskan, dalam tiga bulan terakhir, pihak Toyota terus menunjukkan komitmen untuk menerima masukan pelanggan guna meningkatkan kualitas pelayanan sesuai keinginan konsumen.

"Kami juga ingin berterima kasih kepada konsumen kita yang penuh kesabaran dalam melaksanakan perbaikan dan kami tak akan mengecewakan mereka," ujar Angelo.

Toyota tercatat me-recall lebih dari 8 juta unit kendaraan di seluruh dunia sejak November tahun lalu. Untuk mengembalikan citra keamanan, diciptakan sebuah divisi khusus, Chief Quality Officer, di struktur direksi yang dipimpin oleh Angelo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau