JAKARTA, KOMPAS.com - PO Raya mengumukan bila layanan bus AKAP kini punya trayek baru yakni Solo - Sukabumi atau sebaliknya via Bogor. Sejak Oktober 2024 lalu, layanan baru ini sudah bisa digunakan oleh masyarakat.
Bus ini menggunakan layanan kelas Junior Eksekutif yang punya kapasitas 34 kursi penumpang.
Agar penumpang lebih nyaman, bus ini juga dilengkapi dengan AC, toilet, bantal, selimut, TV dan port USB. Masing-masing kursi penumpang dilengkapi dengan legrest dan hadir dengan konfigurasi 2-2.
"Rute ini titik naik atau turunya di Parung Kuda tidak masuk Terminal Sukabumi. Harga tiketnya untuk masing-masing penumpang Rp 250.000," kata agen tiket PO Raya saat dihubungi oleh Kompas.com, Selasa (5/11/2024).
Terkait rute bus, apabila berangkat dari Solo bus akan melintasi Wonogiri terlebih dahulu dan lanjut mengarah ke Bogor.
Saat tiba di Bogor bus akan masuk lagi ke Tol Bocimi untuk mengarah ke Sukabumi dan keluar di Exit Tol Parung Kuda. Rute ini berlaku untuk keberangkatan dari arah Sukabumi.
Bagi yang berminat naik bus ini, tiketnya bisa dipesan secara langsung lewat agen resmi PO Raya dengan datang langsung ke loket, atau bisa juga via nomor resmi agen.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/11/05/172100515/bus-akap-po-raya-buka-trayek-solo-sukabumi-via-bogor