Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bridgestone Mulai Distribusi Ban dengan Blind Van Listrik

JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk pertama kalinya, PT Bridgestone Tire Indonesia memulai pengiriman ban dengan menggunakan mobil listrik niaga ke salah satu konsumen yang merupakan agen pemegang merek (APM).

Presiden Direktur Bridgestone Indonesia Mukiat Sutikno mengatakan, pengiriman suplai ban menggunakan mobil niaga listrik sesuai dengan komitmen perusahaan dalam mendukung program sustainability melalui Bridgestone E8 Commitment.

"Pengiriman suplai ban dengan mobil EV ini menjadi milestone penting bagi Bridgestone Indonesia sebagai bukti nyata komitmen sustainability kepada seluruh stakeholders," ucap Mukiat dalam keterangan resminya, Selasa (27/8/2024)

Lebih lenjut dijelaskan, kegiatan ini menjadi salah satu rangkaian dari project di Indonesia yang berkontribusi terhadap misi Bridgestone global, yaitu mengurangi emisi CO2 sekitar 50 persen pada 2030, karbon netral pada 2050 mendatang.

Proses distribusi suplai produk Bridgestone Indonesia ke APM yang menggunakan unit blind van listrik tersebut, dioperasikan oleh Puninar Logistics.

Mobil listrik niaga yang dipakai memiliki panjang kabin 2,63-meter dan area kargo mencapai 4,8 meter kubik. Spesifikasi tersebut mampu menampung 45 unit ban untuk satu kali pengiriman.

Melihat dari tampilannya, blind van listrik yang digunakan Bridgeston untuk distribusi ban adalah DFSK Glora E. Mobil ini mampu menempuh jarak kurang lebih 300 kilometer dalam satu kali pengisian daya penuh.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/08/28/113100115/bridgestone-mulai-distribusi-ban-dengan-blind-van-listrik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke