Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pengendara Motor, Begini Cara Aman Mendahului Kendaraan Besar

JAKARTA, KOMPAS.com - Mendahului kendaraan besar seperti truk atau bus menjadi tantangan tersendiri bagi pengendara sepeda motor.

Tidak hanya karena ukurannya yang besar, tetapi juga karena adanya area blindspot yang cukup luas, yang bisa membuat pengendara motor hilang dari pandangan pengemudi kendaraan besar tersebut.

Bagi para pengendara motor, penting untuk memahami dan menerapkan langkah-langkah aman saat hendak mendahului kendaraan besar di jalan raya.

Menurut Agus Sani, Head of Safety Riding Promotion PT Wahana Makmur Sejati, kunci utama dalam mendahului kendaraan besar adalah memastikan keselamatan.

“Ketika ingin mendahului kendaraan besar, selalu pastikan sisi depan kendaraan tersebut aman. Jangan terburu-buru dan pastikan bahwa jalur yang akan diambil benar-benar bebas dari hambatan. Dengan selalu waspada dan menghindari area blindspot, kita bisa mengurangi risiko kecelakaan dan memastikan perjalanan yang lebih aman," kata Agus Sani kepada Kompas.com, Senin (26/8/2024).

Agus Sani menambahkan, selain memastikan jalur aman, pengendara motor juga perlu memperhatikan kecepatan saat mendahului.

Menurutnya, sebaiknya pengendara motor menjaga kecepatan yang stabil dan tidak terlalu mendekati kendaraan besar sebelum mendahului.

"Jangan memaksakan untuk mendahului jika kondisi lalu lintas tidak memungkinkan. Tunggu hingga ada ruang yang cukup luas dan aman sebelum memutuskan untuk mendahului," jelas Agus.

Ia juga mengingatkan pentingnya menggunakan klakson atau lampu sein sebagai tanda bagi pengemudi kendaraan besar bahwa kita akan mendahului.

"Berikan sinyal yang jelas, baik dengan klakson maupun lampu sein, agar pengemudi kendaraan besar menyadari keberadaan kita. Ini penting untuk mengurangi risiko kecelakaan, terutama di jalan raya yang padat," tambahnya.

Selain itu, Agus menyarankan untuk tidak mendahului dari sisi kiri, karena pengemudi kendaraan besar mungkin tidak melihat pengendara motor yang berada di sisi tersebut.

"Mendahului dari sisi kiri sangat berbahaya, terutama karena area blindspot kendaraan besar sering kali lebih luas di sisi tersebut. Selalu usahakan untuk mendahului dari sisi kanan dengan jarak yang cukup aman," tegasnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/08/27/102200315/pengendara-motor-begini-cara-aman-mendahului-kendaraan-besar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke