Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BMW Pekerjakan Robot Humanoid di Pabrik Perakitan

JAKARTA, KOMPAS.com - Pabrikan mobil asal Jerman, BMW, memperkerjakan robot humanoid alias robot berbentuk manusia bernama Figure 02 di pabrik perakitan mobil di Spatanburg, di Jerman.

BMW memakai Figure 02 untuk melakukan beberapa pekerjaan sub-perakitan pada komponen mobil. BMW diketahui mengevaluasi robot tersebut untuk potensi penggunaan di bidang manufaktur.

Robot Figure 02 merupakan robit ciptaan perusahaan asal Amerika Serikat, Figure. Menurut Figure, ini adalah robot humanoid tercanggih yang saat ini tersedia yang dapat dibeli dan digunakan.

Dengan kata lain, ini bukan kreasi satu kali seperti berbagai robot prototipe. Jika BMW menyukainya, kemungkinan era manusia bekerja dengan robot humanoid akan makin dekat.

Meski sendiri BMW mengatakan pengujian Figure 02 baru-baru ini berhasil. Namun perusahaan masih dalam tahap pertimbangan untuk memakainya dalam tugas sesungguhnya.

“Perkembangan di bidang robotika sangat menjanjikan,” kata Milan Nedeljkovic, anggota dewan manajemen produksi di BMW dilansir dari Motor1, Senin (12/8/2024).

“Dengan operasi uji awal, kami sekarang menentukan kemungkinan penerapan robot humanoid dalam produksi. Kami ingin mendampingi teknologi ini mulai dari pengembangan hingga industrialisasi,” katanya.

Di dalam pabrik, Figure 02 ditugaskan untuk memasukkan bagian lembaran logam tertentu ke dalam perlengkapan. Selain memantau pekerjaannya, BMW juga mencatat bagaimana robot tersebut berinteraksi dengan lingkungan sekitarnya.

Pekerjaan butuh waktu yang cepat dan mesti presisi, BMW sengaja menaruhnya di situ untuk menunjukkan kemampuan robot dalam tingkat presisi dan kehalusan.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/08/12/164100115/bmw-pekerjakan-robot-humanoid-di-pabrik-perakitan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke