Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BMW Klaim Bawa Pulang 1.166 SPK Selama GIIAS 2024

JAKARTA, KOMPAS.com - BMW Group Indonesia berhasil mengumpulkan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) hingga ribuan selama gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Tercatat, ada 1.166 SPK yang berhasil terkumpul.

Jumlah tersebut menjadi rekor baru bagi BMW Group Indonesia selama mengikuti GIIAS dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Hasil ini juga menunjukkan antusias masyarakat terhadap BMW semakin tinggi.

Selama gelaran GIIAS 2024, tercatat ada lebih dari 20.000 pengunjung yang mendatangi BMW Group Pavilion. Pasalnya, ada banyak model yang menjadi daya tarik pengunjung untuk datang ke booth BMW.

"Kami merasa terhormat dapat kembali mencetak rekor baru tertinggi di GIIAS dengan 1.166 SPK. Sedan bisnis paling laris di dunia yang kini dirakit di Indonesia; BMW 520i M Sport, juga berhasil menjadi model paling laris dari BMW di GIIAS 2024," ujar Ramesh Divyanathan, Presiden Direktur BMW Group Indonesia, dalam keterangan resminya, belum lama ini.

"Semoga antuasiasme dan minat yang tinggi dari masyarakat dapat terus membuat BMW tetap konsisten menjadi pemimpin di segmen kendaraan mewah dan kendaraan listrik premium di Indonesia," kata Ramesh.

Dengan beberapa model kendaraan terbaru yang baru diluncurkan di ajang GIIAS 2024, BMW Seri 5 rakitan lokal: BMW 520i M Sport menjadi model paling laris dan memimpin dengan penjualan 147 unit atau 12% dari SPK BMW di GIIAS 2024. Diikuti oleh model-model backbone favorit lainnya seperti BMW X5, BMW Seri 3, dan BMW X1.

Untuk model-model lain yang diluncurkan pada GIIAS 2024 juga berhasil menyumbang puluhan SPK, seperti BMW Seri 4 terbaru dengan 45 SPK, untuk BMW paling terjangkau saat ini, yaitu BMW Seri 2 dengan 43 SPK.

Tidak hanya deretan mobil konvensional saja yang diminati, untuk mobil listrik juga banyak peminatnya. Sebanyak 125 unit berhasil terkumpul untuk iX1, i5, dan i7.

Deretan model di segmen Luxury juga jumlah SPK yang didapat cukup positif. Untuk 735i M Sport terjual sebanyak 42 unit dan X7 terjual sebanyak 33 unit. Bahkan, untuk model BMW paling eksklusif dan dengan harga paling tinggi yaitu XM 50e dan XM total terjual total 7 unit. Model-model performa tinggi yaitu BMW M, juga disambut baik oleh para pengunjung GIIAS 2024 dengan total 91 SPK.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/08/02/082200415/bmw-klaim-bawa-pulang-1.166-spk-selama-giias-2024

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke