Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Intip Kabin Bus Baru PO Haryanto, Ada Sekatnya

JAKARTA, KOMPAS.com - Belum lama ini PO Haryanto baru saja meluncurkan bus baru untuk  memperkuat layanan bus AKAP. Unit terbaru milik PO asal Kudus ini menggunakan bodi adalah Skylander R22 tipe Aero 9 Touring buatan Karoseri New Armada.

Secara spesifikasi bus tersebut punya tinggi bus yang 3,85 meter tanpa selendang samping. Tampilan eksterior bus kali ini lebih gagah dan agresif terutama pada area depan yang sudah pakai lampu proyektor dan ada DRL yang membuat visualnya makin gahar. 

Masuk ke area kabin, beda dari bus PO Haryanto biasanya, kali ini ada sekat depan yang memisahkan ruang pengemudi dan penumpang.

Dengan sekat pemisah iniperjalanan, penumpang makin nyaman dan tidak terganggu dengan aktivitas kru serta pengemudi di depan.

Sementara itu pada bagian sekat yang menghadap ke area kursi penumpang dipasang dua TV yang bisa jadi hiburan selama perjalanan.

Kabin tampil elegan dengan permaian nuansa serba gelap dari berbagai interior. Kemudian bangku penumpang hadir dengan konfigurasi dua kanan dan dua kiri (2-2) yang dilengkapi dengan sandaran tangan dan kaki.

Adapun pada area belakang kabin juga toilet yang cukup mewah tampilannya. Sekedar informasi, layanan bus AKAP milik PO Haryanto semuanya adalah kelas eksekutif. Maka dari itu nantinya bus ini akan menjadi layanan bus kelas eksekutif. 

https://otomotif.kompas.com/read/2024/06/19/184100715/intip-kabin-bus-baru-po-haryanto-ada-sekatnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke