Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Alasan Honda BR-V Gunakan Kelir Sand Khaki Pearl

JAKARTA, KOMPAS.com - BR-V N7X Edition resmi diluncurkan PT Honda Prospect Motor (HPM) di Indonesia International Motor Show (IIMS), Kamis (15/2/2024).

Model ini mendapat pilihan warna baru, yakni Sand Khaki Pearl. Sebelumnya, kelir ini sudah disematkan pada HR-V yang meluncur pada 2022 lalu.

Sejak diaplikasi, warna Sand Khaki Pearl banyak diminati konsumen. Bahkan sebelumnya juga disebutkan banyak yang rela menunggu lama untuk mendapat unit HR-V dengan kelir tersebut. 

Melihat tingginya minat konsumen terhadap warna tersebut, Honda akhirnya menyematkan kelir Sand Khaki Pearl pada model baru low sport utility vehicle (LSUV) andalannya.

“Begitu HR-V keluar (warna Sand Khaki Pearl) orang-orang pada minta BR-V,” ucap Yusak Billy, Sales & Marketing and After Sales Director PT HPM, saat ditemui di Kemayoran, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Billy melanjutkan, pihaknya juga tak menutup kemungkinan menyematkan warna tersebut pada model mobil Honda lainnya.

“Tergantung studi. Kita terus pelajari, kalau ada permintaan dan perlu ya kita hadirkan,” kata Billy.

Sebagai informasi, Honda BR-V N7X Edition mendapat beberapa ubahan dari model standar, mulai dari warna chrome pada gril depan, exclusive N7X edition aerokit, black alloy wheels, tailgate spoiler, serta aksen hitam di bagian spion.

Tak hanya itu, BR-V N7X Edition juga mendapat pilihan warna sand khaki pearl yang menjadi hero color dari Honda HR-V.

New Honda BR-V N7X Edition ditawarkan dengan kenaikan harga hanya Rp 1 juta dari varian sebelumnya, yaitu mulaiRp 319.400.000 untuk tipe E CVT, tipe Prestige dengan harga Rp 343.400.000 dan tipe Prestige with Honda Sensing dengan harga Rp 363.400.000.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/02/17/170100015/alasan-honda-br-v-gunakan-kelir-sand-khaki-pearl

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke