Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Modifikasi Suzuki Jimny Jadi Jeep Cherokee XJ

JAKARTA, KOMPAS.com - Suzuki Jimny masih menjadi primadona di mata para modifikator. Terlihat dari banyaknya modifikasi mobil ini yang tampil pada Tokyo Auto Salon 2024 beberapa waktu lalu.

Salah satu yang tampil pada pameran otomotif tersebut adalah Jimny garapan Marvelous. SUV ikonik tersebut hadir dengan tampilan yang menipu, karena menyerupai mobil lain.

Dikutip dari Tokyoautosalon.jp, Senin (29/1/2024), desain Jimny yang mengotak membuat mobil ini jadi kandidat yang sempurna untuk menyematkan bodykit. Namun, dari seluruh bagian, yang membuat tampilannya sangat mirip dengan Cherokee XJ adalah grille.

Begitu pula dengan lampu utama berbentuk persegi, semakin menguatkan desain yang sama seperti Cherokee XJ.

Bodykit buatan Marvelous ini juga mencakup bumper depan dan belakang baru dengan lapisan plastik yang tidak dicat, dan overfender lebar berwarna bodi opsional yang mengingatkan pada Wrangler.

Selain eksteriornya, Jimny berkedok Cherokee XJ ini juga dilengkapi dengan pengangkat suspensi yang meningkatkan jarak bebas ke tanah hingga 76 mm. Sehingga, SUV ini memiliki kemampuan off road yang lebih hebat.

Apalagi, kaki-kakinya didukung juga dengan ban Yokohama Geolander X-AT berukuran 265/70 R16. Ban tersebut membungkus pelek aftermarket Work Crag Galvatre2.

Meski modifikasinya terlihat maksimal, tapi Marvelous membiarkan dapur pacunya tetap dalam kondisi standar. Produsen bodykit asal Jepang ini fokus pada desain eksteriornya.

Marvelous juga memamerkan versi kalem dari Jimny berkedok Cherokee XJ tersebut, yakni tanpa perangkat suspensi dan overfender. Modifikasi ini diyakini akan cocok juga jika diaplikasikan pada Jimny 5-pintu. Sebab, desain eksteriornya tidak terlalu berbeda dengan versi 3-pintu.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/01/29/154100115/modifikasi-suzuki-jimny-jadi-jeep-cherokee-xj

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke