JAKARTA, KOMPAS.com - Pengendara sepeda motor tidak dianjurkan memakai sandal jepit saat kondisi hujan. Selain licin, memakai sandal jepit saat hujan berbahaya karena tidak melindungi kaki jika terjadi kecelakaan.
Founder Jakarta Defensive Driving Consulting Jusri Pulubuhu mengatakan, cara yang paling tepat saat berkendara di tengah hujan ialah menggunakan sarung sepatu alias rain coat shoes agar sepatu tidak basah.
Namun Jusri mengingatkan, memilih rain coat shoes juga jangan sembarangan.
"Kalau bisa sepatu pakai rain coat shoes, tapi pilih yang telapaknya pakai yang karet bukan plasik. Kenapa, kalau plastik pasti bakalan licin," kata Jusri kepada Kompas.com, Minggu (14/1/2024).
"Apalagi kita pakai motor yang pijakan kakinya bukan off road seperti motor bebek foot step-nya ada karetnya jadi licin. Terus waktu berhenti di alas yang keramik pasti licin, jadi pilih sol yang alasnya karet," katanya.
Lantas bagaimana jika sulit mencari sarung sepatu yang punya telapak karet?
"Bisa dikali. Mudah. Saat ini banyak jual sol sepatu tersendiri. Nah pakai itu, caranya cukup pakai lem ditempel ke tapak rain coat shoes," katanya.
Jusri mengingatkan, di pasaran saat ini sarung sepatu punya dua tipe, pertama model yang pakai resleting dan kedua model kancing.
"Rain coat model resleting lebih baik kalau terendam air atau banjir, kalau model kancing pasti tembus. Tapi kalau buat menahan air hujan saja sudah aman," ujarnya.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/01/15/100200015/sarung-sepatu-malah-bikin-licin-saat-hujan-pakai-cara-ini-