Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lebih dari 550.000 Kendaraan Kembali ke Jabodetabek Setelah Natal

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga (Persero) mencatat sebanyak 551.152 kendaraan kembali ke Jabodetabek pada Hari Raya Natal sampai Rabu (27/12/2023).

Jumlah tersebut merupakan kumulatif dari empat Gerbang Tol Utama yakni, Cikupa (dari Merak), Ciawi (dari Puncak), Cikampek Utama (dari Trans-jawa), dan Kalihurip Utama (dari Bandung).

Bila dibandingkan, volume lalu lintas ini meningkat 38,31 persen dari lalu lintas normal di periode yang sama. Sedangkan dengan 2022 meningkat 11,62 persen.

Mayoritas kendaraan yang balik ke Jabodetabek dari arah Timur (Bandung dan Trans-jawa) yakni sebanyak 273.764 kendaraan (49,67 persen). Lalu sebanyak 148.189 kendaraan dari Merak dan 129.199 dari Puncak.

Adapun rincian distribusi lalu lintasnya sebagai berikut:

Arah Timur (Bandung dan Trans-Jawa)

• Lalu lintas kembali ke Jabotabek dari arah Trans-Jawa melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, dengan jumlah 135.039 kendaraan, meningkat sebesar 68,27 persen dari normal.
• Lalu lintas kembali ke Jabotabek dari arah Bandung melalui GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang, dengan jumlah 138.725 kendaraan, meningkat sebesar 59,31 persen dari normal.

Total lalu lintas kembali ke Jabotabek dari arah Trans-Jawa dan Bandung melalui kedua GT tersebut adalah sebanyak 273.764 kendaraan, meningkat sebesar 63,61 persen dari lalu lintas normal.

Arah Barat (Merak)

Lalu lintas kembali ke Jabotabek dari arah Merak melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak sebesar 148.189 kendaraan, meningkat 7,38 persen dari normal.

Arah Selatan (Puncak)

Jumlah kendaraan yang kembali ke Jabotabek dari arah Puncak melalui GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi sebanyak 129.199 kendaraan, meningkat sebesar 38,70 persen dari normal.

Jasamarga juga mengumumkan adanya diskon tarif di arus balik libur Natal yang berlaku pada Kamis (28/12/2023) selama 24 jam. Potongan ini berlaku buat perjalanan dari Semarang ke Jakarta (GT Kalikangkung menuju GT Cikampek Utama).

Diskon tarif akan berlaku lagi pada 3 Januari 2024 untuk semua golongan kendaraan dengan rincian sebagai berikut : 

• Kendaraan Golongan I: Semula Rp 408.500 menjadi Rp 367.650, potongan tarif sebesar Rp40.850
• Kendaraan Golongan II dan III: Semula Rp 630.000 menjadi Rp 567.000, potongan tarif sebesar Rp63.000
• Kendaraan Golongan IV dan V: Semula Rp 830.500 menjadi Rp 747.450, potongan tarif sebesar Rp83.050.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/12/28/192200715/lebih-dari-550.000-kendaraan-kembali-ke-jabodetabek-setelah-natal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke