JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota baru saja meluncurkan generasi terbaru dari Camry di Amerika Serikat. Tampilannya mengalami perubahan yang cukup signifikan, khususnya pada bagian eksterior.
Dilihat pada bagian depannya, Camry terbaru ini jadi mirip seperti perpaduan dua model. Bagian kap mesin dan lampu depan mirip Prius, sedangkan grille mirip dengan Lexus LM. Toyota sendiri menyebutnya dengan model Keen Look.
Pada bumper depan, Camry dibekali lubang udara yang cukup besar. Dilihat dari depan, kesan futuristik cukup terasa pada sedan premium ini. Tampilannya juga jadi lebih agresif dengan lampu depan yang baru.
Dilihat dari samping, pilar C pada Camry terbaru ini juga terlihat lebih lancip. Khususnya, pada area bawah jendela pintu belakang. Siluetnya juga mengesankan sedan ini sangat aerodinamis.
Untuk bagian spionnya, masih dipertahankan seperti model sebelumnya. Peleknya memiliki beberapa pilihan desain sesuai dengan variannya.
Pada bagian belakang, ubahannya tidak terlalu signifikan jika dibandingkan dengan depannya. Toyota membuat desain lampu belakang lebih lancip, senada dengan lampu depan. Selain itu, Toyota juga menawarkan lip spoiler pada pintu bagasi.
Bumper belakang juga memiliki banyak lekukan dengan garis yang tegas. Kemudian, bumper belakang dihiasi dengan kehadiran dua knalpot pada sisi kiri yang memberikan kesan sporty.
Dikutip dari Pressroom.toyota.com, Rabu (15/11/2023), tidak hanya eksterior yang berubah, tapi juga interior dan terdapat tambahan fitur serta teknologi yang disematkan.
Pada interiornya, dasbor Camry juga mengalami sedikit perubahan. Untuk panel AC, tuas transmisi, dan beberapa tombol lainnya tetap dipertahankan seperti sebelumnya. Toyota menawarkan dua pilihan warna untuk joknya, yakni merah dan hitam.
Fitur yang disematkan jelas lebih lengkap. Selain itu, teknologi Toyota Safety Sense (TSS) juga lebih canggih, di mana generasi terbaru Camry sudah menggunakan TSS 3.0.
Soal dapur pacu, Toyota hanya menyediakan satu jenis mesin, yakni mesin hybrid. Mesin berkapasitas 2.5 L, 4-silinder, dikawinkan dengan generasi kelima Toyota Hybrid System (THS 5).
Namun, untuk sistem penggerak roda, sekarang ada dua varian, yakni Front Wheel Drive (FWD) dan All Wheel Drive (AWD). Untuk varian FWD, tenaganya diklaim bisa mencapai 225 tk. Sedangkan AWD, tenaganya tembus 232 tk.
"Sebagai bagian dari upaya Toyota untuk menyediakan elektrifikasi bagi semua orang, Toyota Camry 2025 akan menjadi Hybrid Electric Vehicle (HEV) eksklusif, yang menawarkan kombinasi tenaga dan efisiensi bahan bakar yang siap untuk digunakan dalam perjalanan sehari-hari," tulis pernyataan Toyota.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/11/15/173315615/generasi-terbaru-toyota-camry-meluncur-hanya-ada-versi-hybrid