Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Radical Motorsport Akan Gelar Balap Satu Merek di Sirkuit Mandalika

JAKARTA KOMPAS.com - Produsen mobil balap asal Inggris, Radical Motorsport akan resmi masuk ke Indonesia. Tak hanya berjualan mobil, Radical juga akan menggelar balapan satu merek di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB.

Danung Wicaksono, Business Development Director PT Nora Jelajah Dunia, distributor resmi Radical Motorsport, program bertajuk Radical Experience itu sifatnya saling menguntungkan dengan pengelola Sirkuit Mandalika.

"Kolaborasi antara Radical Motorsport Indonesia dengan MGPA selaku pengelola Sirkuit Mandlika sebuah sirkuit yang memiliki karakter dan keunikan tersendiri di Asia Tenggara, sehingga kegiatan balap tidak melulu terlalu serius dan hanya kalangan tertentu," katanya di Jakarta, Minggu (10/9/2023).

Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Priandhi Satria, mengatakan, menyambut baik bahwa melalui kerjasama tersebut karena hal ini akan berdampak baik terkait ekosistem motorsport di Tanah Air.

“Dari diskusi bersama Radical Motorsport, Sirkuit Mandalika perlu adanya activity yang dapat menghidupkan sirkuit ini dari sisi kegiatan. Roda dua sudah ada track day, roda empat juga ada track day, lalu ada juga Mandalika Racing Series," katanya.

Radical Experience akan mendatangkan pengunjung dan pengguna sirkuit. Sirkuit Madalika sendiri merupakan sirkuit yang sudah mengadopsi best practice dan regulasi sesuai standar internasional. Ini menjamin prospek keamanan dan kelayakan baik secara teknis dan non teknis.

"Sedangkan di luar itu, kita ingin memiliki ekosistem untuk bersenang-senang di sektor otomotif maupun motorsport,” katanya.

Terkait mobil balap yang dipakai, Radical Indonesia menyiapkan dua model yakni SR1 XXR dan SR3 XXR. Kedua mobil unit tersebut memiliki spesifikasi serupa tetapi dibekali mesin dan tenaga yang berbeda.

Baik SR1 XXR dan SR3 XXR mengadopsi teknikal dari mobil balap ketahanan Le Mans. Mobil dibekali mesin 1,3 liter dan 1,5 liter yang mampu menghasilkan tenaga 226 tk tapi hanya membopong mobil seberat 620 kg.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/09/11/190100515/radical-motorsport-akan-gelar-balap-satu-merek-di-sirkuit-mandalika

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke