Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

14 Juta Orang Naik Angkutan Umum Saat Mudik Lebaran 2023

JAKARTA, KOMPAS.com – Kementerian Perhubungan mencatat pergerakan arus balik penumpang angkutan umum pada Minggu (30/4) atau H+7 Lebaran melonjak tinggi, yaitu sebanyak 977.742 orang.

“Sesuai prediksi, puncak arus balik kedua jatuh pada hari Minggu kemarin dan lonjakannya masih akan tinggi hingga Senin hari ini,” kata Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati di Jakarta, dalam keterangan tertulis (1/5/2023).

Jumlah penumpang angkutan umum secara kumulatif mulai H-8 sampai H+7 mencapai 14.722.305 orang.

Angka ini meningkat 7,18 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2022 lalu sebesar 13.735.773 orang.

Secara lebih rinci, pada masa arus mudik yang dipantau mulai H-8 sampai H1 Lebaran, jumlah pengguna angkutan umum mencapai 7.347.537 orang.

Sedangkan pada masa arus balik yang dipantau mulai H2 sampai H+7 Lebaran jumlahnya mencapai 7.770.234 orang.

Artinya, terdapat selisih 422.697 orang atau 5,75 persen lebih banyak pada masa arus balik dibanding arus mudik.


https://otomotif.kompas.com/read/2023/05/02/172100815/14-juta-orang-naik-angkutan-umum-saat-mudik-lebaran-2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke