JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap andalan tim Repsol Honda Marc Marquez mengalami cedera pada seri perdana MotoGP Portugal. Cedera itu didapat usai Marquez menabrak Miguel Oliveira di tikungan ketiga lap ketiga.
Dua pekan berlalu, Marquez terlihat membagikan momen dirinya sedang berolahraga di gym melalui akun media sosial pribadinya.
Dalam unggahan tersebut terlihat kondisi lengan kanan Marquez yang sebelumnya ditutupi perban kini telah dibuka.
Rider yang mendapat julukan The Baby Alien itu nampaknya tengah mempersiapkan diri untuk kembali berlaga di MotoGP Amerika 2023.
“Kembali bekerja di gym. Perlahan tapi pasti pulih!” tulis unggahan Instagram @marcmarquez93.
Pebalap yang merusak dominasi Honda dan Marquez di COTA adalah Alex Rins (Suzuki Ecstar) pada 2019, dan Enea Bastianini (Gresini Ducati) pada 2022.
Meski begitu, belum dipastikan apakah rider berusia 30 tahun itu bakal comeback di MotoGP Amerika 2023.
Namun, kalaupun Marquez comeback di GP Amerika, kemungkinan ia harus menjalani hukuman double long lap penalty yang dijatuhkan oleh FIM MotoGP Stewards buntut dari insiden senggolannya dengan Miguel Oliveira.
Sebagai informasi, kasus penalti tersebut masih menjadi sengketa antara Honda dan FIM MotoGP Stewards. Kabarnya sidang banding soal penalti Marc Marquez bakal digelar sebelum MotoGP Amerika 2023.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/04/08/150200715/marc-marquez-mulai-latihan-fisik-siap-balapan-lagi-di-gp-amerika