Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Datsun Pikap Pakai Mesin Dodge Viper V10 Twin Turbo

Seperti diketahui Datsun 1200 merupakan pikap imut yang digunakan untuk berkerja. Tak heran jika modifikasi ini menghabiskan waktu lima tahun agar mesin Viper bisa cocok di Datsun.

Mengutip Carscoops, Ivan hanya ingin melakukan sesuatu yang berbeda. Selain keunikan mesinnya sendiri, mobil ini dengan rasio power-to-weight yang luar biasa ini dibangun untuk balap drag.

Di bawah kap Datsun 1200 tahun 1978 itu kini terdapat mesin V10 8.0 liter dari Dodge Viper 2002, yang mana mesin standarnya menghasilkan 450 tk. Sementara bobot Datsun 1200 aslinya hanya sekitar 1.600 lb atau 725 kg.

Tak berhenti sampai di situ, mesin Viper juga dijejali sepasang turbocharger Garrett GTX42, ECU baru dan bahan bakar metanol dengan peningkatan 5 psi, yang membuat mesin kini mampu meledakkan 600 tk ke roda belakang.

Masih dirasa kurang, Ivan kemudian menambahkan NOS dan beberapa komponen lain. Targetnya ialah mesin itu mampu menghasilkan 1.000 tk.

Sebetulnya tak cuma mesin, Ivan juga mengubah banyak bagian sasis dan suspensi agar mesin Viper bisa masuk dan mobil enak dikendarai,

Rangka asli diganti dengan sasis tabung tiga perempat, yang memungkinkan semua komponen mesin dan transmisi baru dapat dipasang tanpa gangguan. Bagian lantai juga diganti agar bisa menaruh tabung NOS.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/01/23/154100015/datsun-pikap-pakai-mesin-dodge-viper-v10-twin-turbo-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke