Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Fortuner Lepas Kendali Hantam SPBU, Satu Motor Rusak

Sontak mobil yang diketahui adalah Toyota Fortuner tersebut mengagetkan sejumlah pengendara dan juga petugas yang berada di SPBU.

Berdasarkan video viral yang dibagikan oleh akun tiktok bernama @bakrirenwarin, mobil tersebut menerobos area SPBU dengan kecepatan tinggi hingga menghantam gudang SPBU.

Dari kejadian tersebut, sebuah sepeda motor yang terparkir di depan gudang tersebut terlindas hingga remuk. Beruntung tidak ada korban jiwa atas kejadian ini. Hanya saja tidak diketahui secara jelas mengapa mobil tersebut bisa menabrak gudang SPBU.

“Hal itu bisa karena pengemudinya kurang terampil, salah injak pedal rem karena tidak fokus, sakit, buru-buru atau faktor emosi,” kata Sony kepada Kompas.com, Selasa (3/1/2023).

Maka dari itu, Sony menegaskan jika menjelang kendaraan akan berhenti, baiknya pengemudi sudah harus cover brake atau kaki siaga di depan pedal rem.

Kemudian posisi gear harus rendah sebelum menentukan dimana dan kapan akan berhenti. Cara ini akan membuat laju kendaraan benar-benar pelan namun terkontrol.

Kemudian, Sony juga menyarankan bagi pengendara mobil yang ingin mengisi BBM di SPBU sebaiknya menggunakan kecepatan rendah.

Selain untuk menghindari kejadian menabrak seperti di video tersebut, cara ini juga untuk menghindari bahaya dari sekitar karena banyak bahan bakar yang mudah terbakar.

"Kecepatan yang ideal 20 km/jam saat memasuki area pom bensin. Sebetulnya mudah, cukup gear 1 tanpa digas. Atau kalau menggunakan mobil matik yaitu di gear D dan posisi kaki di depan pedal rem, jadi kendaraan meluncur pelan. Kemudian jika sudah memasuki area dispenser SPBU, maksimal kecepatan yang digunakan yaitu 10 kpj,” kata Sony.

 

https://otomotif.kompas.com/read/2023/01/03/152100115/fortuner-lepas-kendali-hantam-spbu-satu-motor-rusak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke