Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penampakan Toyota Innova Zenix Hybrid Lengkap dengan Sunroof

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota Indonesia bakal merilis Innova Zenix Hybrid yang kabarnya meluncur dalam waktu dekat pada bulan ini.

Wujud aslinya pun berhasil redaksi Kompas.com dapatkan, setelah memergoki MPV tersebut sedang dalam persiapan di Kawasan Karawang Barat.

Menariknya, dalam salah satu foto hasil tangkapan kamera, terlihat varian Innova Hybrid yang ternyata memiliki fitur sunroof.

Hal ini menjawab kabar sebelumnya soal informasi yang diberikan tenaga penjual Toyota, mengenai adanya panoramic sunroof pada varian tertinggi Innova Hybrid.

Bila dibandingkan dengan foto Innova berkelir putih sebelumnya, untuk varian yang ada sunroof memang terlihat lebih mewah.

Gril depan dibuat agak serupa dengan model lawas tapi punya kemasan yang lebih elegan, sementara lampu utama nampak sudah mengusung LED dan sepertinya lengkap dengan DRL.

Menariknya, bila diperhatikan lebih detail, seperti ada kotak kecil di bagian atas kaca depan. Kuat dugaan hal ini bisa jadi kamera sensor Toyota Safety Sense (TSS).


Pada bagian samping, tepat di area pintu depan penumpang ada emblem bertuliskan hybrid dan handle pintu yang sudah terlapis krom.

Sementara untuk cover kaca spion, dihadirkan dengan kombinasi dua warna, lengkap bersama lampu sein.

Dengan tampilan yang lebih mewah, bisa jadi ini merupakan varian V atau bahkan yang tertinggi dari keluarga Innova Zenix Hybrid nantinya.

Beberapa waktu lalu tenaga penjualan Toyota di Jakarta menjelaskan, ada tiga varian Innova Hybrid yang akan disediakan, yakni G AT Hybrid, V AT Hybrid, Innova Q Hybrid.

"Tipe G dilengkapi start stop engine, head unit 9 inci, lampu LED, dan pelek 16 inci. Sementara tipe V menggunakan pelek 17 inci, panoramic sunroof, head unit 10 inci, dan layar MID berbeda," ujar wiraniaga tersebut.

Varian tertinggi, yakni Q memiliki dimensi peluk lebih besar, yakni 18 inci, lalu tersemat bodykit Modellista, lampu kabut, dan lampu sein yang sudah mengusung LED.

Tak hanya itu, beberapa fitur modern lainnya juga ikut disematkan. Salah satunya kehadiran power back door voice command dan konfigurasi jok tengan captain seat.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/11/09/082200615/penampakan-toyota-innova-zenix-hybrid-lengkap-dengan-sunroof

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke