Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Biaya Restorasi Vespa Tua Bisa Tembus Puluhan Juta Rupiah

JAKARTA, KOMPAS.com - Memperkirakan biaya restorasi merupakan langkah yang tepat sebelum memutuskan untuk membeli Vespa.

Pasalnya, membeli Vespa itu ibarat mengambil sebuah proyek besar dan semua perlu direncanakan dengan matang agar dapat terealisasikan dengan tepat.

Jadi, selain memikirkan berapa budget untuk membeli Vespa tua, Anda juga harus memikirkan berapa biaya untuk restorasi.

Bahkan, Anda juga perlu menentukan, Vespa tua tersebut mau direstorasi sejauh apa, guna mengetahui estimasi biaya.

Pasalnya, restorasi Vespa tidak ada habisnya. Selalu saja ada yang baru, dan menyenangkan. Nah, daripada uang habis tapi arahnya tidak pasti, mulai sekarang Anda perlu menentukan jalan. Kira-kira, nantinya mau punya Vespa seperti apa.

“Restorasi kan beda-beda, jadi nggak ada patokan harga. Satu tergantung kondisi Vespa awal, yang kedua mau direstorasi sejauh mana, seperti apa, sedatail apa,” ucap Eko Budianto dari Cempaka Vespa kepada Kompas.com, Minggu (12/6/2022)

Menurut Eko, tidak akan pernah memulai pengerjaan restorasi sebelum melakukan diskusi dengan pemilik Vespa.

Minimal ada 3 sektor dalam restorasi yang perlu dibahas serta menjadi acuan, yaitu suspensi, mesin dan body.

“Suspensi Vespa tua itu hanya ada shok, depan dan belakang, maka dari itu sangat perlu diperhatikan. Ganti jika memang sudah mulai kurang nyaman,” ujar Eko

Kata Eko, dengan uang Rp 800.000 sudah bisa mendapatkan shock standar sepasang. Meski demikian tak jarang orang yang memilih shock racing yang harganya bisa sampai Rp 9,5 juta.

Selain suspensi, hal yang perlu diperhatikan adalah bodi. Merestorasi bodi merupakan hal yang paling sulit dilakukan.

Selain membutuhkan waktu lama, restorasi ini juga membutuhkan bahan serta ketelitian dalam menyambung plat besi yang usianya sudah puluhan tahun.

“Untuk body, biayanya sekitar Rp 1 juta sampai Rp 1,3 juta, kecuali untuk VTS small frame, itu buth costume, harganya sedikit mahal, Rp 1,5 juta. Belum ngecat seluruh body, itu biasanya sampai Rp 7,5 juta untuk Vespa tua,” kata Eko.

Sedangkan restorasi yang perlu dilakukan pada sektor mesin juga beragam, tergantung kerusakannya. Paling penting, jika membutuhkan overhaul maka biaya bisa ditaksir sekitar Rp 1,5 juta sampai Rp 5 juta.

Sehingga, jika ditotal maka biaya restorasi Vespa cukup tinggi bahkan bisa lebih tinggi daripada harga Vespa bekasnya.

Sementara, untuk restorasi yang menggunakan part standar biaya total bisa sampai Rp 15 jutaan, sedangkan costum bisa sampai 24 jutaan atau lebih tergantung part yang dipakai mereknya apa dan seperti apa.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/06/13/131200415/biaya-restorasi-vespa-tua-bisa-tembus-puluhan-juta-rupiah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke