Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Perusahaan Pembiayaan Mengapresiasi Debitur Terpilih

JAKARTA, KOMPAS.com – PT Clipan Finance Indonesia Tbk (“Clipan Finance”) telah menyelenggarakan pengundian dan pengumuman pemenang Program Undian Berhadiah Sepeda Motor di Central Park Mall.

Proses pengundian dihadiri oleh perwakilan Kementerian Sosial Republik Indonesia, perwakilan Dinas Sosial DKI Jakarta, Notaris, PT Asuransi Multi Artha Guna dan Manajemen Clipan Finance.

Program Undian Berhadiah adalah program apresiasi bagi Debitur yang mengajukan kredit dana tunai Clipan Finance (Duit Cair) selama periode 21 Oktober 2021 hingga 30 April 2022.

Program ini diikuti oleh 180 debitur yang memenuhi kriteria program dan dipilih 1 (satu) orang pemenang yang berhak atas hadiah 1 (satu) buah sepeda motor.

Harjanto Tjitohardjojo, CEO Clipan Finance mengatakan, program Duit Cair merupakan salah satu produk Clipan Finance yang senantiasa memberikan jawaban kebutuhan dana tunai untuk keperluan pendidikan, renovasi rumah, pernikahan, dan lainnya.

“Melalui Program Undian Berhadiah yang bekerja sini, kami berharap dapat memberikan nilai tambah bagi debitur dan meningkatkan brand awareness di mata masyarakat bahwa Clipan Finance memiliki produk yang beragam,” ujar Harjanto, dalam keterangan tertulis (13/5/2022).

“Program ini didukung oleh Asuransi MAG sebagai value chain Clipan Finance. Kami berharap kolaborasi antara Clipan Finance dan MAG akan terus dapat terjalin guna menghadirkan program yang inovatif dan inspiratif, serta senantiasa menjawab kebutuhan pembiayaan dana tunai bagi masyarakat Indonesia,” kata dia.

Clipan Finance mengucapkan selamat kepada pemenang Program Undian dan terima kasih atas loyalitas seluruh debitur kepada Clipan Finance.

Nama pemenang selengkapnya dapat dilihat di https://bit.ly/undianduitcair. Keputusan pemenang telah disahkan oleh Notaris dan Pejabat yang berwenang, selanjutnya pemenang akan dihubungi oleh pihak Clipan Finance untuk validasi dan penyerahan hadiah.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/05/13/102512715/cara-perusahaan-pembiayaan-mengapresiasi-debitur-terpilih

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke