JAKARTA, KOMPAS.com - Sejak hari kedua Lebaran hingga Minggu (9/5/2022), tercatat 4.197 penumpang memadati Terminal Kalideres, Jakarta Barat.
Pengelola Terminal Kalideres menjelaskan bahwa puncak arus balik terjadi sepanjang hari Minggu yang lalu. Penumpang paling banyak tiba hari Minggu dini hari.
"Puncak arus balik terjadi sepanjang hari Minggu, hingga pukul 24.00 WIB, jumlah penumpang yang tiba di Terminal Kalideres mencapai 4.197 penumpang," ucap Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnain kepada Kompas.com, Senin (9/5/2022).
Ia menjelaskan, puncak kedatangan penumpang adalah hari Minggu sekitar pukul 02.00 sampai dengan pukul 10.00 WIB.
Revi menjelaskan, rata-rata penumpang tiba setelah menempuh waktu perjalanan satu hari atau lebih. Penumpang berdatangan dari berbagai daerah, di antaranya adalah Lampung, Jawa Tengah, Palembang dan Padang.
Jumlah tersebut, menurut Revi jauh melonjak jika dibandingkan dengan data penumpang pada beberapa hari sebelumnya.
Sebagai informasi, terhitung per Selasa (3/5/2022) ada 213 penumpang yang tiba di Terminal Kalideres. Jumlah tersebut terus naik seiring berjalannya waktu.
Pada Rabu (4/5/2022), jumlah penumpang yang datang naik menjadi 367 penumpang. Jumat (6/5/2022) tercatat 506 penumpang, kemudian arus balik mulai terlihat pada Sabtu (7/5/2022) dengan jumlah penumpang 1.221 orang.
Sedangkan hari ini, Senin (9/5/2022) sampai pukul 04.00 WIB, ada 935 orang yang datang ke Terminal Kalideres.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/05/09/131200215/puncak-arus-balik-ribuan-penumpang-bus-akap-padati-terminal-kalideres