Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bocoran Harga Hyundai Ioniq 5, Mulai Rp 700 Jutaan

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi meluncurkan mobil listrik baru rakitan dalam negeri, Ioniq 5 pada helatan Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022.

Chief Operating Officer PT Hyundai Motos Indonesia Makmur mengatakan bahwa setelah dilakukan peluncuran, mobil tersebut sudah bisa dipesan. Namun, harganya sendiri belum diumumkan secara resmi.

Penasaran, redaksi Kompas.com pun bertanya secara langsung ke salah satu tenaga penjual Hyundai di lantai pameran. Menurutnya, mobil akan dipasarkan pada rentang harga Rp 700 sampai Rp 800 juta.

"Saat ini kami belum mendapatkan harga resminya, belum dirilis. Tetapi kisaran dari Rp 700 juta sampai Rp 800 jutaan pada tipe tertinggi yakni Signature," ujar dia, Kamis (7/4/2022).

Untuk konsumen yang tertarik untuk menggarasikan mobil, bisa setorkan uang pemesanan awal senilai Rp 10 juta. Nantinya dana terkait akan jadi instrumen pemotong harga mobil ketika sudah diluncurkan resmi.

Adapun bagi konsumen yang melakukan pemesanan Hyundai Ioniq 5 ini, akan mendapatkan unitnya, paling lama sekitar Juni 2022.

Sebagai informasi, Hyundai ioniq 5 memiliki dua tipe, yaitu Prime Standard dan Signature Standard dengan kemampuan yang mampu melaju dari 0 - 100 km/jam dalam kurun waktu 8,5 detik.

Sedangkan tipe Prime Long Range dan Signature Long Range mampu membuat mobil berakselerasi dari 0-100 km/jam hanya dalam kurun waktu 7,4 detik.

Ioniq 5 juga memiliki jarak tempuh yang mengagumkan. Ioniq 5 tipe Prime Standard dan Signature Standard dapat dikendarai sejauh 384 KM bila baterai mobil sedang terisi penuh.

Sementara model Long Range mendapatkan baterai dengan kapasitas 72.6 kWh di mana tipe Prime bisa berjalan sejauh 481 km, sedangkan varian Signature lebih sedikit di angka 451 km karena ukuran pelek yang lebih besar.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/04/07/193100615/bocoran-harga-hyundai-ioniq-5-mulai-rp-700-jutaan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke