Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Masih Seumur Jagung, Komunitas Yamaha Fazzio Mulai Eksis

Dengan membentuk komunitas, pengguna Fazzio dapat terhubung dengan pengendara lain yang punya minat sama seperti hobi, minat, kebutuhan informasi, selera modifikasi, dan lainnya.

Riyan (38) kerap disapa Baba Zeal, salah satu pendiri FOCI langsung berinisiatif mendirikan komunitas Fazzio usai skutik hibrida tersebut resmi meluncur pada 17 Januari 2022.

"Setelah unit Yamaha Fazzio hadir di pasaran, grup juga semakin ramai sampai akhirnya terbentuk 40-chapter secara nasional dari Aceh hingga Bulukumba, yang terus semakin aktif melakukan kopdar, touring, dan bikin atribut bareng,” katanya dalam rilis resmi, Minggu (27/3/2022).

Aktivitas perdana FOCI yang sudah dilaksanakan berupa "kopdar" untuk chapter Jakarta pada 26 Februari 2022 dan City Touring bersama Yamaha Jabodetabek serta Yamaha Era Motor pada 13 Maret 2022.

Walaupun masih seumur jagung hingga awal Maret 2022 komunitas FOCI sudah merangkul ratusan pengguna Yamaha Fazzio secara nasional.

Beberapa anggotanya juga diramaikan kalangan modifikator dan influencer, salah satunya Aditya Wasa Wirman (33) seorang Tech Reviewer yang tergabung ke dalam komunitas FOCI Jakarta.

“Motor Yamaha Fazzio ini masih sangat baru. Dengan adanya komunitas FOCI ini tentunya sangat membantu para pemilik motor Yamaha Fazzio, untuk mendapat banyak informasi," katanya.

Menurut Wasa panggilannya, tidak hanya sekedar informasi tentang produk, namun juga banyak kenalan baru, dan prospek soal modifikasi.

"Apalagi yang suka modifikasi bisa saling berbagi inspirasi hasil modifikasinya, rekomendasi penjual aksesoris atau bengkel modifikasi, dan aktivitas-aktivitas sesuai area," ungkap Wasa.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/03/27/120100015/masih-seumur-jagung-komunitas-yamaha-fazzio-mulai-eksis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke