JAKARTA, KOMPAS.com - Kaca film memang berperan penting dalam menjaga aspek kenyamanan dalam kabin mobil. Salah satunya yakni untuk menghalau sinar matahari agar suhu dalam kabin tidak mudah panas.
All New BR-V sebagai mobil teranyar keluaran Honda menggunakan kaca film Original Equipment Manufacturer (OEM) merek Wincos. Konsumen yang membeli mobil LSUV Honda tersebut bisa langsung mendapatkan kaca film asal Jepang ini.
Iwan Udaya, Direktur PT Krisant Pundimas Sejahtera selaku distributor Wincos di Indonesia turut bangga dapat dipercaya menjadi partner Honda dalam menyediakan salah satu aksesoris penting untuk Honda BR-V.
"Ini bukti kepercayaan dan penilaian positif PT Honda Prospect Motor terhadap produk dan layanan Wincos selama tiga tahun terakhir," ucap Iwan kepada Kompas.com, Sabtu (22/1/2022).
Sebagai informasi, ini kali ketiga Wincos dipercaya menjadi penyedia kaca film OEM untuk model mobil Honda. Sebelum All New BR-V, Wincos pernah menjadi kaca film untuk Honda Brio dan Honda City Hatchback RS.
Kaca film keluaran Wincos pun diproduksi dengan material yang sudah menggunakan pigmen hitam. Berbeda dengan merek lainnya yang pewarnaannya dengan dicelupkan ke dalam tinta. Otomatis warna pada kaca film Wincos diklaim lebih tahan lama.
"Teknologi Extruded Dyed Film menjamin film tidak akan mudah luntur. Selain itu tingkat kejernihan Wincos sangat baik. Walaupun gelap dari luar tapi terang dari dalam," kata Iwan menjelaskan.
Ia turut memaparkan, kaca film ini memiliki Infra Red Rejection mencapai 97 persen. Dengan adanya teknologi ini, suhu panas dari sinar matahari bisa direduksi secara maksimal agar tidak mempengaruhi kondisi dalam kabin.
Dalam kesempatan yang berbeda, Business Inovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy menjelaskan bahwa pemilihan partner dalam penyediaan berbagai kelengkapan OEM mobil Honda selalu dengan berbagai pertimbangan matang.
"Pemilihan pemasok kami selalu dilakukan oleh bagian Pengadaan atau Pembelian kami dengan mempertimbangkan aspek kualitas, biaya, pengiriman, dan manajemen yang terbaik dari beberapa kandidat pemasok yang ada," ucap Billy.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/01/22/114100015/wincos-jadi-kaca-film-oem-all-new-honda-br-v