Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada 25 Titik Pemeriksaan di Jalur Puncak Saat Libur Nataru

BOGOR, KOMPAS.com – Guna mengendalikan mobilitas dan keramaian yang mengarah ke Puncak, Bogor, Jawa Barat, kepolisian telah berkoordinasi untuk mendirikan check point atau titik pemeriksaan sertifikat vaksinasi Covid-19 saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Dilansir dari Antara (10/12/2021), lima Kapolres di wilayah Jawa Barat berencana mendirikan 25 check point di jalur Puncak.

Lima Kapolres itu antara lain dari Polres Bogor, Polresta Bogor, Polres Sukabumi, Polresta Sukabumi, dan Polres Cianjur.

Kelimanya bakal melakukan koordinasi khusus untuk mengantisipasi kepadatan serta kerumunan di jalur Puncak selama libur Nataru.

“Rinciannya 10 titik di Kabupaten Bogor, enam titik di Kota Bogor, tiga titik di Kabupaten Sukabumi, dan dua titik di Kota Sukabumi, dan empat titik di Kabupaten Cianjur,” ujar AKBP Harun, Kapolres Bogor di Ciawi, Bogor (9/12/2021).

Harun juga mengatakan, kepolisian sepakat dengan beberapa skenario rekayasa lalu lintas seperti ganjil genap, contra flow atau lawan arus, serta sistem buka tutup jalur.

“Filter awal ganjil-genap itu di jalan tol. Nanti kita lihat kondisi jalan ini crowded atau bagaimana, nanti akan kita gunakan rekayasa lalu lintas,” ucap Harun.

“Bisa pengalihan, bisa juga sesuai dengan kapasitas dan lain-lain. Bukan penutupan tetapi pengalihan arus,” kata dia.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/10/134200315/ada-25-titik-pemeriksaan-di-jalur-puncak-saat-libur-nataru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke