Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Masih Pengaspalan, Pembangunan Sirkuit Mandalika Sudah 70 Persen

JAKARTA, KOMPAS.com - Dorna Sports dan Fédération Internationale de Motocyclisme (FIM) sudah meninjau Sirkuit Mandalika, Lombok, belum lama ini. Pembangunannya disebutkan sudah mencapai 70 persen.

Kedatangan rombongan ini ditemani langsung oleh Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo.

Selain meninjau sirkuit, Dorna Sports dan FIM juga melihat bandara yang akan digunakan untuk mendukung jalannya MotoGP dan World Superbike (WorldSBK).

Diketahui Sirkuit Mandalika sedang mengerjakan pengaspalan lapisan pertama (AC Base) di beberapa ruas lintasan. Masih ada pekerjaan rumah melakukan pengaspalan lapisan kedua (AC Binder) hingga lapisan terakhir (surface SMA).

Safety Officer FIM Franco Uncini, CEO Dorna Sports Carlos Ezpeleta, dan Dorna Race Direction Loris Capirossi, juga telah meninjau melakukan technical walk of circuit (pre-homologation).

"Seluruh proses pengerjaan lintasan sirkuit dilakukan secara cermat, teliti, dan berstandar tinggi. Didukung panorama alam di kawasan sirkuit yang sangat eksotis, dikelilingi bukit dan juga pantai," ujar pria yang akrab disapa Bamsoet tersebut, dalam keterangan resminya.

Bamsoet menambahkan, tak heran jika pihak FIM dan Dorna Sports sampai mengacungkan dua jempol saat melihat langsung keindahan kawasan Sirkuit Mandalika. Bahkan, Ezpelete, sampai menyatakan, "Welcome to Lombok: House of MotoGP Indonesia".

Pengaspalan Sirkuit Mandalika sendiri ditargetkan selesai pada pertengahan Mei 2021.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/04/08/130100715/masih-pengaspalan-pembangunan-sirkuit-mandalika-sudah-70-persen

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke