Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Disuntik Mati karena Kurang Laku, Harga Yamaha Xabre Bekas Anjlok

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akan mengakhiri karier Xabre di Tanah Air dalam waktu dekat. Sepeda motor sport naked berkapasitas 150 cc itu bakal digantikan dengan model MT-15.

Diluncurkan pertama kali pada 2016, Xabre yang jadi pelengkap di lini motor sport Yamaha bersama R15 dan V-ixion harus undur diri. Pihak Yamaha menyebutkan, keputusan ini diambil karena berkaitan dengan performa penjualannya yang kurang maksimal.

"Produk kan terus berkembang, keinginan konsumen juga ikut berkembang, jadi kita sesuaikan. MT dengan fitur yang baru, pasti orang juga akan memilih MT," ujar Public Relation Manager PT YIMM Anton Widiantoro belum lama ini di Jakarta.

Sementara itu, karena performa penjualannya tidak bagus, otomatis menjadikan harga jual kembali Xabre terjun bebas. Melansir berbagai situs jual beli motor online, harga bekas Xabre hampir setengah dari banderol barunya.

Berdasarkan pantuan Kompas.com, rata-rata pemilik motor menjual Xabre lansiran 2016 sekitar Rp 14,5 juta sampai Rp 16 jutaan, tergantung kondisi dan kelengkapan dokumen. Padahal, saat awal kehadirannya, motor itu dijual dengan angka sampai Rp 30 jutaan.

Adapun produksi Xabre 2018 kini dijual mulai Rp 22 juta sampai Rp 24 jutaan. Jika dibandingkan dengan harga baru motornya, yakni Rp 30,7 juta, maka penyusutannya dalam waktu satu tahun sekitar 28 persen.

Xabre merupakan diferensiasi model sport naked 150 cc Yamaha, selain V-Ixion dan Byson. Motor itu dirancang lebih agresif dari model lainnya dengan kunci desain berupa rangka diamond, setang lebar, mesin 150 cc berpendingin cairan non Variable Valve Actuation (VVA), aluminium rear arm, dan suspensi upside down.

Yamaha membekali produk ini dengan mesin R15 lawas, yaitu mesin LC4V yang belum dilengkapi dengan VVA. Jantung mekanis satu silinder 150 cc SOHC bertenaga 16 HP pada 8.500 rpm dan torsi puncak 14,3 Nm di 7.500 rpm, yang disalurkan melalui transmisi 6-percepatan.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/12/04/064200115/disuntik-mati-karena-kurang-laku-harga-yamaha-xabre-bekas-anjlok

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke