JAKARTA, KOMPAS.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), resmi merilisi tiga motor baru di penghujung 2019. Mulai dari generasi baru NMAX, motor sport XSR 155, dan motor petualangan WR 155R.
Dari ketiganya, hanya WR 155R yang sudah bisa dipesan secara online dengan unit yang sangat terbatas. Namun tetap untuk unitnya sendiri baru akan didapat oleh konsumen pada 2020 mendatang.
Public Relation Manager YIMM Antonius Widiantoro, mengatakan WR 155R sudah bisa dipesan konsumen namun hanya melalui booking online dengan harga perkenalan sebesar Rp 36,9 juta khusus untuk Jakarta.
"WR 155R itu sudah bisa dipesan online, kami buka pesanan itu dari 2 Desember sampai 31 Januari 2020 nanti. Untuk caranya, konsumen cukup booking fee Rp 2 juta, dan unitnya terbatas hanya 1.000 saja," ucap Anton kepada Kompas.com usai acara peluncuran di JIEXpo, Kemayoran, Senin (2/12/2019).
Ketika ditanya apakah harga motor trail pesaing Honda CRF 150 dan KLX 150 tersebut berubah ketika masuk di 2020, Anton menjelaskan hal tersebut bisa saja terjadi. Apalagi Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB) di Jakarta pun juga akan naik sesaat lagi.
Namun ketika ditanya kapan konsumen akan mendapatkan unit WR 155R, Anton hanya menjelaskan bila prosesnya pengiriman akan dimulai pada 2020 mendatang.
Besar kemungkinan setelah proses booking online akan ditutup pada 31 Januari 2020.
"Jadi yang harus diperhatikan harga Rp 36,9 juta itu hanya khusus untuk OTR Jakarta, dan unitnya cuma kami siapkan 1.000 saja untuk yang booking online," ucap Anton.
https://otomotif.kompas.com/read/2019/12/03/120100215/terbatas-1.000-unit-yamaha-jual-wr-155r-hanya-lewat-online