Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Intip Mobil Kesukaan Menteri Keuangan Sri Mulyani

JAKARTA, KOMPAS.com - Sri Mulyani akan tetap menjabat sebagai Menteri Keuangan dalam Kabinet Kerja Jilid 2. Hal itu diungkapan sendiri olehnya usai bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (22/10/2019).

Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang diterbitkan KPK tahun 2016. Wanita yang pernah menjabat Direktur Pelaksana Bank Dunia itu mempunyai harta mencapai Rp 45,022 miliar.

Menariknya dengan jumlah kekayaan tersebut, dia disebut cuma punya satu mobil yaitu Toyota Camry lansiran tahun 2009. Bahkan keterangan yang tertulis di LHKPN, mobil seharga Rp 450 juta itu sudah dijual.

Adapun Sri Mulyani juga pernah menggunakan Toyota Prius selama hampir enam tahun ketika tinggal di Amerika Serikat (AS). Hal itu dia sampaikan usai memberikan seminar di GIIAS 2019 akhir Juli lalu.

"Sewaktu saya berada di AS dulu, tinggal hampir 6 tahun, saya gunakan Toyota Prius tapi berteknologi Plug in Hybrid Electric Vehicle (PHEV). Di sana, saya turut merasakan bahwa teknologi hybrid dan listrik berpengaruh besar khususnya dalam kehidupan sosial," ujarnya.

Suka Mobil Listrik

Sri Mulyani pun punya ketertarikan dengan mobil listrik. Masih di GIIAS 2019 lalu. Kala itu dia nampak penasaran terhadap Toyota Prius Plug in Hybrid Electrified Vehicle (PHEV) seri Gazoo Racing (GR).

"Keren, ya. Kalau naik ini maunya nyetir sendiri," katanya di GIIAS 2019, Tangerang, Rabu (24/7/2019).

Masih penasaran, dia kemudian memasuki mobil yang belum resmi dijual oleh pihak TAM tersebut. Satu-dua pertanyaan tentang mobil terucap, khususnya terkait teknologi PHEV.

"Bagus. Mungkin kalau saya sudah pensiun jadi menteri akan punya ini," ucapnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/10/22/150200415/intip-mobil-kesukaan-menteri-keuangan-sri-mulyani

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke