Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daihatsu Obral Oli dan Suku Cadang Untuk Komunitas

JAKARTA, KOMPAS.com – PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menggelar Part Bazaar 2019. Program cuci gudang untuk suku cadang dan pelumas ini, dihelat khusus untuk komunitas pengguna Daihatsu.

Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Amelia Tjandra, mengatakan acara ini sengaja digelar sebagai bentuk apresiasi kepada pengguna Daihatsu yang tergabung dalam klub binaan Daihatsu.

"Acara ini merupakan bentuk apresiasi untuk klub Daihatsu mendapatkan parts dan oli dengan harga spesial. Kami berharap, pengguna Daihatsu dapat terus merawat mobil kesayangannya dengan parts dan oli genuinei Daihatsu,” ujar wanita yang akrab disapa Amel dalam keterangan resminya, Senin (26/8/2019).

Menariknya, Daihatsu tidak hanya menyediakan suku cadang untuk kendaraan baru saja, tapi juga model-model lawas yang turut dijual dengan harga miring. Suku cadang dan oli resmi Daihatsu bisa didapat melalui dua cara, cara pertama secara offline sudah berlangsung pada 24 Agustus 2019 kemarin.

Untuk cara kedua bisa memesan via online melalui marketplace Shopee selama periode 24 Agustus 2019 – 9 September 2019. Selama berlangsungnya program ini, Daihatsu juga memberikan beberapa diskon spesial.

Mulai dari potongan 40 persen untuk pembelian online pelumas dengan varian DGO 10W-40 SN, DGO 5W-30SN, dan DGO 0W – 20 SN, lalu diskon 25 persen bagi pemesanan online maintenance parts atau komponen ringan, serta potongan 80 persen tak lagi berlaku karena khusus untuk penjualan offline.

Tak hanya itu, untuk pembelian pelumas asli Daihat, konsumen juga berkesempatan mendapatkan hadiah grandprize satu unit Daihatsu Ayla, 10 Unit TV LED 3 inci, 50 unit ponsel pintar, dan 100 unit jam pintar yang akan diundi.

Pembelian secara online juga dimudahkan karena konsumen bisa mengambil paket cicilan selama 24 bulan dan bunga nol persen.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/08/27/100200615/daihatsu-obral-oli-dan-suku-cadang-untuk-komunitas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke