Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Vespa Siap Bawa GTS 300 Terbaru ke Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Vespa telah melakukan penyegaran pada GTS 150 di Indonesia. PT Piaggio Indonesia (PI) pun berencana tidak akan berhenti untuk menghadirkan model terbaru ke pasar roda dua nasional, termasuk meluncurkan GTS 300.

Secara pasaran global, Vespa telah menghadirkan pembaruan pada GTS 300. Model ini dikabarkan juga akan dibawa ke Indonesia untuk penggemar Vespa.

“Ini baru permulaan dari evolusi GTS. Tentu saja nanti ada versi 300 cc yang baru. Tunggu sedikit lagi, banyak (model) yang akan masuk ke Indonesia,” ucap Presiden Direktur PT PI, Marco Noto La Diega belum lama ini di Jakarta.

Namun, Marco mencoba menutup rapat informasi peluncuran model itu. Kehadiran produk-produk baru Vespa ini juga menjadi bagian dari strategi premiumisasi Vespa untuk pasar Indonesia.

Pembaruan GTS hadir pada Februari 2019 yang dihadirkan secara global di Genoa, Italia. Vespa menghadirkan lima varian GTS, yakni Touring, Super, Supersport dan Supertech selain varian standar. 

Sementara untuk model 300 ini Vespa menghadirkan mesin terbaru, yakni 300 HPE (High Performance Engine) dengan spesifikasi 300 cc berpendingin cairan. Jantung pacu ini dapat menghasilkan tenaga 23,8 tk pada 8.250 rpm dan torsi 26 Nm pada 5.250 rpm yang membuat model ini menjadi model terkencang Vespa.

Saat ini Vespa GTS 300 dibanderol sekitar Rp 191 jutaan. Model ini ditawarkan dalam tiga warna yakni kuning, putih dan hijau metalik.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/06/30/072200315/vespa-siap-bawa-gts-300-terbaru-ke-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke