Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Paket Wuling Almaz dan DFSK Glory 580 di Telkomsel IIMS 2019

JAKARTA, KOMPAS.com - Telkomsel IIMS 2019 diikuti berbagai merek mobil. Dari jumlah itu ada dua pabrikan asal China yang ikut serta yakni Wuling dan DFSK atau Sokonindo Automobile.

Bersaing dengan merek Jepang, keduanya mengandalkan skema yang serupa, fitur lebih banyak dan harga lebih murah. Tapi di samping itu, keduanya juga bersaing satu sama lain, terutama di segmen SUV.

Di segmen SUV Wuling menawarkan Almaz sedangkan DFSK lewat Glory 580. Untuk banyak hal keduanya masuk ke kelas medium SUV, namun soal harga berada di bawahnya, seperti contoh Honda CRV.

Lantas dari dua merek ini siapa yang menawarkan paket terbaik di Telkomsel IIMS 2019?

Wuling Almaz

Wuling Almaz tipe 1.5L Lux transmisi CVT dibanderol Rp 318 juta on the road (OTR) Jakarta lewat leasing Mandiri Tunas Finance. Mobil tersedia dalam lima paket cicilan, mulai 12, 24, 36, 48 dan 60 bulan.

Uang muka (DP) Rp 80 jutaan tenor 12 bulan cicilan Rp 24 jutaan, tenor 24 bulan cicilan 13 jutaan, tenor 36 bulan cicilan Rp 9 jutaan, tenor 48 bulan cicilan Rp 8 jutaan, tenor 60 bulan cicilan Rp 7 jutaan per bulan.

DFSK Glory 580

DFSK Glory 580 punya lima varian. Tipe paling rendah yaitu Glory 580 1.5L C CVT dibanderol Rp 282 juta, sedangkan tipe tertinggi Glory 580 1.8L L CVT dibanderol Rp 308 juta on teh road (OTR) Jakarta lewat leasing MAF.

Paket cicilan yang tersedia hanya tiga buah, yakni tenor 12, 24 dan 36 bulan dengan down payment (DP) Rp 90 jutaan. Cicilan paling rendah untuk 36 bulan sebesar Rp 7 jutaan, untuk 24 bulan Rp 9 jutaan dan yang 12 bulan Rp 17 jutaan.

Selama pameran Telkomsel IIMS 2019 DFSK Glory 580 mendapat potongan harga sampai Rp 10 juta. Harga ini diikuti promo gratis kaca film, poles bodi, serta karpet untuk kabin.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/05/04/154300315/paket-wuling-almaz-dan-dfsk-glory-580-di-telkomsel-iims-2019

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke