Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lelang Toyota Supra 2020 Nyaris Rp 30 Miliar

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota Supra 2020 (A90) produksi global pertama, akhirnya menemukan tuan baru setelah laku terjual di rumah lelang Barret-Jackson Scottsdale. Mobil sport ini berhasil terjual sebesar 2,1 juta dollar Amerika Serikat, bila dicairkan dalam rupiah, jumlahnya mendekati Rp 30 miliar, tepatnya Rp 29, 8 miliar.

Dilansir dari Autoevolution.com, lelang dimenangkan oleh duet kolektor mobil, yakni Jeanette dan John Staluppi . Menariknya, 100 persen uang dari hasil penjualan langsung disumbangkan ke yayasan American Heart Association dan Bob Woodruff Foundation.

Toyota Supra 2020 ini datang dengan nomor seri Vehicle Indentification Number (VIN) 20201. Seperti diketahui, 2020 menjadi tanda lahirnya kembali sang legenda, sementara 1 menegaskan statusnya sebagai produksi pertama.

Selain sebagai mobil produksi perdana, hal yang paling spesial dari Supra 2020 ini adalah latar belakangnya yang lahir dari kawin silang dua merek besar, yakni Toyota dan BMW. Kolaborasi dari merek lintas negara tersebut, menghasilkan paduan suasana yang berbeda.

Supra 2020, hadir dengan warna spesial, yakni matte grey dengan paduan cover spion merah, dan pelek yang dikelir matte black. Seluruh interior didominasi warna merah yang digabungkan dengan sedikit sentuhan hitam dan aksen carbon fiber.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/01/22/082200815/lelang-toyota-supra-2020-nyaris-rp-30-miliar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke