Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ciri-ciri Kopling Motor Sudah Aus

JAKARTA, KOMPAS.com – Menggunakan sepeda motor tentunya tak akan terasa nyaman, apabila salah satu komponen sudah tidak bekerja optimal, atau perlu mengalami penggantian, seperti salah satunya kopling.

Pathul Andriyansyah  dari Pitline Motor Sport bengkel spesialis Honda CBR berbagi jurus, buat mengetahui kopling sudah mengalami gangguan. Tentu saja biar motor bisa langsung diperiksa ke bengkel, supaya tak mengalami kerusakan lebih parah.

“Ciri-ciri kanvas kopling aus dan bermasalah, yang bisa dirasakan secara langsung adalah sulitnya menetralkan gigi. Ini berlaku untuk semua motor kopling manual,” ujar pria dengan panggilan akrab Paul kepada KOMPAS.com, Selasa (16/10/2018).

Kemudian kata Paul, tak hanya sulit dinetralkan, pengemudi juga bakal susah ketika akan masuk ke gigi satu atau dua. Lebih dari itu, perpindahan giginya juga bakal mengeluarkan suara kasar.

“Selanjutnya, kopling dirasa sudah aus apabila motor digeber sekitar 4.000 rpm ada suara mengaung dan motor seolah tak ada tenaganya. Itu saja sederhananya, tapi pastinya yang terasa seperti motor sudah susah dinetralkan,” kata Paul.

Penyebabnya

Terkait dengan penyebabnya sendiri, selain soal usia kendaraan ada juga karena gaya berkendara yang tak disiplin atau ugal-ugalan. Ini yang kemudian usia kopling menjadi lebih cepat rusak.

“Malas mengganti gigi adalah penyebanya. Seperti ketika biker berhenti dalam kondisi macet di mana dia dalam posisi gigi tiga, dan terus dia paksakan di situ, dan tidak diturun-naikkan sesuai dengan proporsinya, itu salah satu penyebab kanvas kopling cepat aus,” kata Paul.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/10/23/092200315/ciri-ciri-kopling-motor-sudah-aus

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke