SILVERSTONE, KOMPAS.com - Setelah ditunda selama lebih dari lima jam akibat cuaca hujan yang cukup deras, gelaran GP Inggris Minggu (26/8/2018) akhirnya dibatalkan. Pembatalan ini dilakukan di tiga kelas MotoGP yakni MotoGP, Moto2 dan Moto3.
Keputusan ini diambil Race Director bersama dengan tim balap dan pebalap yang akan berlaga di sirkuit tersebut. Hujan cukup deras dimulai sejak siang saat kelas MotoGP akan dimulai dan tidak reda selama penundaan.
Masalah hujan ini sudah menghantui pebalap MotoGP sejak latihan bebas keempat, Sabtu (25/8/2018) atau sesaat sebelum sesi kualifikasi. Dalam latihan tersebut pebalap Tito Rabat harus mengalami kecelakaan akibat mengenai bagian trek yang terendam air.
Sirkuit Silverstone yang mengalami pengaspalan ulang disebutkan membuat cengkeraman lebih baik dibanding permukaan aspal terdahulu. Sayangnya kondisi cuaca di Inggris yang saat ini tengah hujan deras tidak diantisipasi dengan baik terutama dari desain pembuangan air.
Akibatnya, beberapa bagian sirkuit Silverstone tergenang. Para pebalap, terutama di kelas MotoGP menakutkan efek dari genangan air tersebut terhadap keselamatan mereka. Sebab untuk ukuran motor MotoGP menabrak genangan air tersebut akan membuat efek aquaplaning dimana ban tidak menapak di permukaan aspal.
Beberapa saat sebelumnya pebalap MotoGP mencoba keluar dari garasi mereka untuk menjajal permukaan aspal. Setelahnya dilakukan pertemuan dengan tim dan diputuskan jalannya balapan ditunda.
Ini adalah kali pertama laga MotoGP seluruhnya dibatalkan dengan semua balapan tidak dilangsungkan sejak Austria 1980. Ketika itu kondisi sirkuit dipenuhi salju.
https://otomotif.kompas.com/read/2018/08/26/232211015/cuaca-buruk-motogp-inggris-dibatalkan