Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini Daftar Harga Toyota Rush Terbaru

Jakarta, KompasOtomotif — PT Toyota Astra Motor (TAM) merilis harga All New Rush yang sudah diluncurkan pada November 2017. Banderol low sport utility vehicle (LSUV) dengan banyak ubahan dari sektor interior, eksterior, hingga mesin itu tetap sama seperti model lama.

Bahkan, untuk varian 1,5 TRD Sportivo A/T harganya lebih rendah Rp 3 juta dibandingkan model sebelumnya.

"Didukung peningkatan efisiensi dan proyeksi ekonomi makro yang lebih stabil tahun ini,  harga Rush ditetapkan sama seperti model sebelumnya atau tidak mengalami kenaikan," ujar Vice President Director PT TAM Henry Tanoto dalam siaran resmi, Rabu (3/1/2018).

Henry menjelaskan, mulai Januari 2018 ini pelanggan juga sudah bisa memiliki keempat varian Rush terbaru. Bahkan, masing-masing tenaga penjual Toyota yang dihubungi KompasOtomotif beberapa waktu lalu sudah membuka pemesanan sejak akhir 2017.

"Dengan berbagai penambahan fitur, pelanggan Rush terbaru ini mendapatkan total ownership experience dan value for money yang lebih tinggi karena harga tidak mengalami kenaikan," ucap Henry.

Model baru ini, lanjut Henry, diharapkan bisa mengikuti kinerja pendahulunya sebagai motor penggerak pasar di segmen medium SUV.

Berikut harga Rush model terbaru:

Rush 1.5 G M/T Rp 239.900.000
Rush 1.5 G A/T Rp 249.900.000
Rush 1.5 TRD M/T Rp 251.300.000
Rush 1.5 TRD A/T Rp 261.300.000

Harga Rush model lama:

Rush 1.5 G M/T Rp 239.900.000
Rush 1.5 G A/T Rp 249.900.000
Rush 1.5 S M/T TRD Sportivo Rp 251.250.000
Rush 1.5 S A/T TRD Sportivo Rp 264.550.000
Rush 1.5 S M/T TRD Sportivo Ultimo Rp 254.550.000
Rush 1.5 S A/T TRD Sportivo Ultimo Rp 267.850.000

https://otomotif.kompas.com/read/2018/01/03/121513615/ini-daftar-harga-toyota-rush-terbaru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke