Bali, KompasOtomotif – Setelah diuji pada trek pendek pada Mei 2017 lalu di wilayah Jakarta Utara, dan pameran otomotif Agustus lalu di BSD, Tangerang, Wuling akhirnya lepas Confero untuk test drive sepanjang 200,5 kilometer di Bali.
Bertajuk “The Spacious Journey with Confero S”, Wuling ingin menunjukkan rasa nyaman, terutama lewat keluasan kabinnya. Soal spesifikasi, Confero punya mesin 1.5L dengan penggerak roda belakang seperti Avanza dan Xenia.
“Mobil Confero dirancang menghadirkan kenyamanan dan keamanan ekstra, baik bagi pengendara maupun penumpang. Melalui kegiatan ini kami berharap teman-teman dapat memperoleh pengalaman berkendara jarak jauh, dan merasakan kenyamanan dari mobil Confero S,” ujar Dian Asmahani, Brand Manager Wuling Motors, Rabu (11/10/2017).
Selama tiga hari ini, rombongan Confero mengunjungi beberapa lokasi mulai dari pantai Serangan, Ubud, Secret Garden, hingga Puri Taman Sari. Unit yang digunakan terdiri dari Confero S 1.5L Lux+, Confero S 1.5L Lux dan Confero S 1.5C Lux+.
Untuk memperjelas, tambahan istilah “Lux+”, punya arti kalau varian Confero S memiliki konfigurasi kabin captain seat. Sedangkan, huruf C dan L memiliki definisi Comfort dan Luxury.
Berkenaan dengan label harga yang dikenakan untuk ketiga varian yang di-test drive, Rp 165.900.000 (L Lux+), Rp 164,900,000 (L Lux), dan Rp 153.900.000 (C Lux+) yang berlaku untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya.
Terkait kesan tiga hari di kabin merek China Wuling Confero, dan bagaimana kenyamanan dan performanya, ikuti terus KompasOtomotif.
https://otomotif.kompas.com/read/2017/10/12/120500315/wuling-confero-mulai-digeber-jarak-jauh-