Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Senggolan dan Pintu Mobil Terkelupas, Semua Mobil Bisa

Inilah yang coba dijelaskan ADM. Anjar Rosjadi, Technical Service Division Executive Coordinator, kepada KompasOtomotif, (14/7/2017). Ia mengatakan, bahwa perusahaan sudah mengetahui foto viral itu, lengkap dengan situasi yang digambarkan pada foto. Namun, memang belum ada keluhan yang masuk.

”(Penyelidikan) akan sulit kami lakukan, karena tidak langsung melihat kendaraannya. Dalam kecelakaan, segala sesuatu mungkin terjadi. Misalnya, tadi lurus lalu tiba-tiba jungkir balik pun bisa kejadian,” ucap Anjar.

Baca: Pintu ?LCGC? Terkelupas, Daihatsu Tegaskan Produk Aman

Soal kecelakaan hingga menyebabkan pintu terkelupas, hal ini menurut Anjar perlu didalami secara teknis dengan berbagai variabel. Mulai dari bagaimana kecelakan itu terjadi, posisi benturan, kondisi pengendaraan, dan detail lainnya.

”Apa pun mereknya, segala sesuatu mungkin. Kecepatan, posisi tabrak dari samping, belakang, itu akan mempengaruhi,” ujar Anjar.

 Pemahaman dan informasi teknis inilah yang dibutuhkan untuk mengetahui penyebab pintu terkelupas yang dialami salah satu LCGC yang terlibat tabrakan dalam foto viral tersebut.

Baca: Kocak, Motor Roda Tiga Bikin Pintu Mobil Murah Mengelupas

https://otomotif.kompas.com/read/2017/07/14/173300115/senggolan-dan-pintu-mobil-terkelupas-semua-mobil-bisa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke