Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gajah Tunggal "Recall" Hampir 200.000 Ban di AS

Kompas.com - 29/09/2016, 14:22 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Produsen ban asal Indonesia, Gajah Tunggal Tbk menarik kembali peredaran hampir 200.000 ban yang dijual ke Amerika Serikat (AS). Upaya recall ini tergolong sukarela dan sudah dilaporkan kepada regulator di Amerika Serikat, National Highway Traffic Safety Administration, pada 22 September lalu.

Menurut dokumen Bursa Efek Indonesia, total jumlah ban yang ditarik sebanyak 196.926 ban atau sekitar 1,2 persen penjualan ban Gajah Tunggal ke Amerika Serikat selama April – September 2016. Tidak dijelaskan model dan ukuran ban, namun peredaran ban terkait hanya tersebar di AS dan Kanada.

“Kejadian tersebut tidak mempunyai dampak material terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan atau kelangsungan usaha perseroan,” bunyi keterangan dalam dokumen yang tertanda tangan Catharina Widjaja selaku Direktur Gajah Tunggal.

Gajah Tunggal berdiri sejak 1951, memulai karir sebagai prodsen ban sepeda, kemudian berekspansi ke otomotif. Ban yang diproduksi jenis bias dan radial, porsi terbesar sebagai produk ban pengganti. Meski begitu perusahaan sudah menjelaskan tahun ini ingin fokus pada pasar ekspor. 

Tahun ini Gajah Tunggal meresmikan pusat penelitian dan pengembangan di Indonesia, hasil investasi sebesar Rp 1,34 triliun. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com