Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar "Mobil Murah" Terlaris April 2016

Kompas.com - 18/05/2016, 08:44 WIB
Aditya Maulana

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif — Penjualan mobil di kelas low cost green car (LCGC) di pasar otomotif nasional pada April 2016 naik. Berdasarkan data wholesales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), bulan lalu total penjualan semua model mobil murah mencapai 13.959 unit atau naik 6,2 persen dibandingkan bulan sebelumnya 13.141 unit.

Jika dijumlah, empat bulan pertama pada 2016, segmen yang mendapatkan insentif khusus dari pemerintah ini tercatat 55.260 unit. Jika dibandingkan periode sama tahun sebelumnya (Januari-April 2015), hasil ini juga naik 2,7 persen dari 53.725 unit.

(Baca juga: Ini Mobil Murah Terlais pada Tiga Bulan Pertama 2016)

Bulan lalu, dari lima merek yang ikut program LCGC, yakni Toyota, Daihatsu, Datsun, Honda dan Suzuki, hanya model Brio Satya yang sama sekali tidak ada aktivitas penjualan. Sepanjang April 2016, Honda tidak mengirim unit dari pabrik ke diler.

Kemungkinan besar hal itu disebabkan terjadi peralihan dari Brio Satya model lama ke facelift yang diluncurkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) April 2016. Model lain, seperti Agya, Ayla, dan Wagon R, mengalami kenaikan jika dibanding bulan sebelumnya.

Berikut hasil penjualan "mobil murah" pada April 2016

Model

Wholesales

Agya

5.451 unit

Ayla

4.421 unit

Go

2.973 unit

Satya

 

WagonR

1.114 unit           

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com