Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ribuan "Ayam Jago" Tumpah di Pantai Sanur

Kompas.com - 15/09/2015, 16:15 WIB


Padang Galak, KompasOtomotif -
Ribuan biker yang tergabung dalam Suzuki Satria F150 Club (SSFC) tumpah pada gelaran Jambore Nasional (Jamnas) ke-4 yang diadakan di Pantai Padang Galak, Sanur, Bali pada 12 – 13 September 2015. Para pecinta sekaligus pengguna bebek "ayam jago" lansiran merek Suzuki ini berkumpul bersama, saling mempererat tali silaturahim.

Kegiatan ramah-tamah antar pemiliki Suzuki Satria FU150 ini mengusung tema “Bali Ne Kedas” yang berarti “Bali Yang Bersih”. Jamnas ini dihadiri tidak hanya oleh bikers asal pulau Jawa, namun juga dari Padang, Batam, Bangka Belitung, Palembang, Kendari, Manado, Gorontalo, Makasar dan Lombok. Tercatat sebanyak 700 bikers Suzuki Satria dari 39 Pengurus Daerah (Pengda) yang tersebar di seluruh Indonesia hadir dalam acara, ditambah 300 bikers lainnya yang terlibat aktif dalam Jamnas tersebut.

“Ini merupakan Jamnas ke-4 kami, setelah tahun lalu diselenggarakan di Bantaeng, Sulawesi Selatan. Tahun ini sengaja dipilih Bali karena Pulau Dewata ini strategis dari berbagai sisi. Sebagai sebagai salah satu komunitas otomotif di Indonesia, kami ingin seluruh anggota kami turut serta mendukung dan menggalakkan gerakan cinta lingkungan," kata Didit, Ketua Umum SSFC dalam keterangan resminya, Selasa (15/9/2015).

Suzuki Konvoi 400 sepeda motor keliling Denpasar sebelum merayakan jambore di pantai.

Situs

Pada hari pertama (Minggu, 12/9/2015), lebih dari 400 bikers Suzuki melakukan city touring dengan mengelilingi Denpasar. Dukungan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) selaku agen tunggal pemegang merek (ATPM) juga diberikan, salah satunya dengan diselenggarakan peluncuran situs komunitas biker Suzuki, yakni bikerscommunity.suzuki.co.id.

Lewat wadah internet ini, seluruh anggota klub dan komunitas motor Suzuki bisa memberi maupun mendapatkan informasi terkini tentang berbagai kegiatan antar klub atau komunitas baik yang akan dilaksanakan maupun berita kegiatan yang telah selesai diselenggarakan.

Pada hari kedua (Minggu, 13/9/2015), bergulir kegiatan bakti sosial ‘Gerakan Bersih – Bersih Pantai’ yang sejalan dengan tema Jamnas ke-4. Sebagai inti kegiatan Jamnas, seluruh anggota turut mengikuti ‘Rapat Kerja SSFC’ guna membahas rencana memperkuat eksistensi Suzuki Satria F150 Club Indonesia dan dapat menjadi contoh bagi klub maupun komunitas bikers lainnya.

Suzuki Peserta jambore bersama pewakilan SIS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com