Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Federal Oil Antarkan 600 Pemudik ke Kampung Halaman

Kompas.com - 11/07/2015, 17:03 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, Otomania - Jajaran manajemen Federal Oil pada pagi ini, Sabtu (11/7/2015) melepas keberangkatan 600 konsumen yang mengikuti program mudik bareng Federal Oil. Peserta mudik terdiri dari para mekanik bengkel dan konsumen di wilayah Jabodetabek.

Herry Hambali, Direktur PT Federal Karyatama produsen Federal Oil mengatakan, selain untuk diri mendekatkan dengan para konsumen, hal ini merupakan salah satu bentuk dukungan kepada pemerintah dalam menyelenggarakan mudik aman dan salah satu untuk mengurangi kemacetan di jalan.

"Ini merupakan upaya Federal Oil untuk bisa memfasilitasi para mekanik dan konsumen setia Federal Oil, juga bertujuan untuk ikut membantu mengurangi pengendara kendaraan pribadi khususnya sepeda motor di jalur mudik," ujar Herry, Sabtu (11/7/2015).

Erika Dianasari Go, General Marketing Federal Oil menambahkan, 50 persen peserta mudik memiliki tujuan Yogyakarta dan Solo, sisanya tersebar di beberapa daerah lain. Untuk mengangkut peserta mudik Federal Oil menyiapkan setidaknya 12 bus yang dibagi menjadi dua jalur, Pantura dan Selatan.

"Tujuannya agar kali ini para pemudik akan mendapatkan pengalaman pulang kampung yang spesial, kami semua berdoa semoga  perjalanan akan lancar serta seluruh peserta mudik selamat sampai tujuan. Mudik bareng Federal Oil ini adalah yang pertama kalinya dilakukan," ujar Erika.

Lebih dari itu, selain menyediakan fasilitas mudik ke kampung halaman, Federal Oil juga memberikan paket-paket lebaran spesial kepada para peserta mudik, yang diharapkan akan menambahkan kebahagiaan di momen Ramadhan dan Lebaran tahun ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com